Palembang (ANTARA) - Lahan perkebunan tebu seluas dua hektare milik PTPN VII di Cinta Manis, Kecamatan Indralaya, Kabupaten Ogan Ilir, Sumatera Selatan, terbakar, Senin.

Kepala Bidang Penanganan Kedaruratan BPBD Sumatera Selatan Ansori mengatakan Tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ogan Ilir bersama personel pemadam kebakaran milik PTPN VII, TNI dan Masyarakat Peduli Api berusaha memadamkan api tersebut.

"Saat ini kondisinya sudah terkendali," kata Ansori.

Ia mengatakan, area yang terbakar tersebut merupakan vegetasi tebu sehingga cukup sulit dipadamkan.

"Pemadaman dilakukan sekitar lima jam dengan bantuan satgas darat," ujar dia.

Sementara itu, Kepala BPBD Ogan Ilir, Jamhuri menambahkan lahan terbakar milik PTPN VII sudah terjadi beberapa kali.

"Luas lahan terbakar belum tahu berapa karena itu wilayah perusahaan. Kalau di Ogan Ilir saja total sekitar 314 hektare sudah terbakar hingga saat ini," kata Jamhuri.

Ia mengatakan, saat ini pihaknya sudah menempatkan personel Satgas Darat di area perbatasan lahan konsesi perusahaan.

"Kami siagakan terus anggota di luar kawasan yang dekat rumah penduduk, agar saat terjadi kebakaran lagi bisa langsung ditangani," kata dia.
Baca juga: Pabrik gula Rejoso Manis Indo mulai giling perdana tebu