Unit polisi khusus akan ditempatkan di selatan Pulau Okinawa, yang berada 420 km timur dari daerah bersengketa. Wilayah sengketa itu dikendalikan oleh Jepang dan dikenal sebagai Senkaku di Jepang dan Diayou di China.
"Dengan asumsi skenario yang meliputi pendaratan ilegal oleh kelompok bersenjata, anggota terlatih yang dilengkapi senjata senapan mesin akan dikerahkan," bunyi laporan NHK tanpa menyebutkan identitas sumbernya.
Militer dan penjaga patroli Jepang memperluas posisi mereka di sekitar pulau sengketa namun akan menjadi yang pertama kalinya polisi membentuk unit di kawasan tersebut, kata NHK.
Belum ada pejabat Badan Kepolisian Nasional yang bisa dihubungi untuk dimintai keterangan.
Badan kepolisian meminta 159 petugas tambahan di Okinawa dan Fukuoka, prefektur selatan lainnya, guna meningkatkan kemampuan menanggapi situasi di pulau-pulau terpencil, katanya.
Sumber: Reuters
Baca juga: Korsel mulai latihan militer di sekitar pulau sengketa dengan Jepang
Baca juga: Korea Selatan tuntut Jepang tutup museum di pulau sengketa
Baca juga: Jepang larang pengunjung masuk ke Okinoshima, pulau tanpa perempuan