Saham Tokyo ditutup lebih tinggi didukung pelemahan yen
23 Agustus 2019 17:07 WIB
Pejalan kaki terpantul di kaca layar elektronik menunjukkan nilai tukar mata uang yen Jepang dengan dolar AS, euro, dan dolar Australia, Indeks Pasar Dow Jones dan pasar saham lainnya di depan bursa saham di Tokyo, Jepang, Selasa (6/8/2019). REUTERS/Issei Kato/djo/AWW (REUTERS/ISSEI KATO)
Tokyo (ANTARA) - Saham-saham Tokyo ditutup lebih tinggi pada perdagangan Jumat, karena melemahnya yen terhadap dolar AS membantu mengangkat saham-saham berorientasi eksportir.
Namun kenaikannya dibatasi karena investor mengambil sikap hati-hati menjelang pidato Ketua Federal Reserve AS Jerome Powell pada Jumat waktu setempat.
Indeks acuan Nikkei 225 di Bursa Efek Tokyo (TSE) bertambah 82,90 poin atau 0,40 persen, dari tingkat penutupan Kamis (22/8/2019), menjadi mengakhiri perdagangan di 20.710,91 poin.
Sementara itu, indeks Topix yang lebih luas dari semua saham papan utama di pasar Tokyo naik 4,19 poin atau 0,28 persen, menjadi ditutup pada 1.502,25 poin.
Saham-saham pulp dan kertas, baja dan besi, serta transportasi laut paling banyak mencatat keuntungan pada penutupan perdagangan.
Namun kenaikannya dibatasi karena investor mengambil sikap hati-hati menjelang pidato Ketua Federal Reserve AS Jerome Powell pada Jumat waktu setempat.
Indeks acuan Nikkei 225 di Bursa Efek Tokyo (TSE) bertambah 82,90 poin atau 0,40 persen, dari tingkat penutupan Kamis (22/8/2019), menjadi mengakhiri perdagangan di 20.710,91 poin.
Sementara itu, indeks Topix yang lebih luas dari semua saham papan utama di pasar Tokyo naik 4,19 poin atau 0,28 persen, menjadi ditutup pada 1.502,25 poin.
Saham-saham pulp dan kertas, baja dan besi, serta transportasi laut paling banyak mencatat keuntungan pada penutupan perdagangan.
Penerjemah: Apep Suhendar
Editor: Nusarina Yuliastuti
Copyright © ANTARA 2019
Tags: